S1 Pendidikan Geografi FISH UNESA
mengadakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) bersama MGMP Geografi Kota
Surabaya. Dalam acara tersebut dihadiri sekitar 30 bapak ibu guru geografi di
berbagai SMA yang ada di Kota Surabaya. Topik meliputi Penelitian Pembelajaran
dan Pengembangan Materi Pencemaran Udara.Materi disampaikan oleh Prof. Dr. Ketut Prasetyo, Dian Ayu Larasti,
M.Sc., Dr. Muzayanah, dan Dr. Fahmi Fahrudin Fadirubun.
Dalam kesempatan PKM tersebut, dilakukan
rencana imlementasi kerjasama berkelanjutan antara MGMP Geografi Kota Surabaya
dengan S1 Pendidikan Geografi FISH UNESA. Implementasi pada pengembangan materi
dan metode pembelajaran geografi dengan berbagai skema. Diantaranya adalah skema
rencana pembelajaran luar kelas.