PENGUATAN GEOGRAFI INDONESIA DALAM KONGGRES PERKUMPULAN PROFESI PENDIDIK GEOGRAFI INDONESIA (P3GI)

Kongres Perkumpulan Profesi Pendidik Geografi Indonesia (P3GI) pada 9–10 Mei 2025 diselenggarakan di Universitas Negeri Yogyakarta. Acara dihadiri oleh 26 perwakilan program studi Pendidikan Geografi dari perguruan tinggi negeri maupun swasta yang ada di Indonesia. Dalam forum tersebut dihasilkan pimpinan baru untuk periode 2025 – 2028 yaitu Prof. Dr. Muhammad Nursa’ban dari Pendidikan Geografi Universitas Negeri Yogyakarta.
Selain itu dihasilkan juga rekomendasi untuk penguatan materi pendidikan geografi pada jenjang sekolah dasar sampai menengah atas. Pengarusutamaan geografi dalam kurikulum pendidikan dasar dan menengah diperlukan untuk membangun kesadaran akan ruang wilayah Republik Indonesia bagi para pemimpin dan masyarakat Indonesia. Untuk itu perlu adanya transformasi materi dan pembelajaran geografi yang lebih menekankan kebutuhan masyarakat dalam berinteraksi dengan lingkungan tinggalnya dalam kontek wilayah Indonesia.
Perwakilan Pendidikan Geografi Fisipol Unesa dalam forum tersebut terdiri dari 5 orang. Terbagi dalam 3 bidang bahasan konggres yaitu Dr. Wiwik Sri Utami, M.P.. pada pembahasan AD & ART, Dr. Nugroho Hari Purnomo, M.Si., pada bahasan program kerja, dan Dr. Sukma Perdana Prasetya, M.T. pada bahasan keorganisasian. Sementara pada diskusi capaian pembelajaran, untuk kurikulum S1 diwakili oleh Insan Wastuwidya Mahardiani, S.Si., M.Sc. dan kurikulum S2 diwakili oleh Dr Fahmi Fahrudin Fadirubun, M.Pd.